INILAH.COM, Jakarta- Sebuah studi baru menyatakan Zona Cascadia telah mendorong sebuah patahan yang paling berbahaya. Jika temuan baru ini akurat, maka gempa dahsyat akan segera terjadi.
Menurut penelitian itu, patahan terpecah di 68 mil dari pusat kota Seattle AS, dan bisa menuangkan energi seismik ke perkotaan yang padat penduduk. Gempa ini dapat merobohkan bangunan baik besar maupun kecil, dan membahayakan kehidupan jutaan orang.
Ancaman gempa bumi hanyalah sebagian dari keseharian hidup yang tinggal di Seattle AS, Vancouver dan di seluruh wilayah Puget Sound. Para ilmuwan tahu, bahwa Cascadia tinggal menunggu waktu sebelum melepaskan gempa dahsyat sebesar 9 SR.
Jika gempa besar melanda, maka getaran yang terasa akan sangat kuat namun dalam frekuensi yang rendah.
Sejak tahun 1997, Timothy Melbourne dari Central Washington University di Ellensburg telah melihat cacat Semenanjung Olympic dan memantau gempa kecil jauh di dalam perut Cascadia.
Dalam sebuah artikel yang akan diterbitkan dalam Geophysical Research Letters, ia dan koleganya James Chapman menunjukkan bahwa patahan terkunci di kedalaman 25 kilometer di bawah permukaan tanah, 9,6 kilometer lebih dalam daripada yang diperkirakan sebelumnya.
"Biasanya, akademisi dan tak seorang pun percaya," kata Melbourne. "Tapi ini adalah patahan dangkal. Saat terbenam, bagian timur kepalanya akan lepas dari pantai menuju ke arah Seattle dan Vancouver. Pada kedalaman 25 kilometer, gempa akan membawa langsung ke tepi barat wilayah metropolitan Seattle."
Sejauh yang diketahui ilmuwan, gempa besar berkekuatan sekitar 9,0 terjadi setiap 550 tahun atau lebih pada patahan Cascadia. Gempa terakhir terjadi pada tahun 1700, sehingga masih ada beberapa waktu sebelum gempa besar berikutnya mengguncang.
Tetapi patahan kini memiliki cukup energi untuk membuka tanah se dalam 30 kaki dalam sekejap mata.[ito]
0 Komentar:
Posting Komentar