Minggu, 17 Januari 2010

5 Prediksi IBM



IBM terkenal sebagai perusahaan yang besar di bidang teknologi. Mereka terkenal karena produk dan solusi hasil ciptaan mereka digunakan oleh beberapa perusahaan besar. Baru-baru ini, IBM memperkenalkan inovasi yang diklaim mampu merubah cara kita hidup, bekerja, dan beraktivitas di kota-kota besar di seluruh dunia dalam waktu lima hingga seputuh tahun mendatang. IBM memprediksi perubahan apa saja yang akan terjadi pada kota-kota besar di dunia dalam lima tahun ke depan. IBM Next 5 in 5 didasari berbagai trend sosial pasar yang diperkirakan akan mentransformasikan perkotaan. Diestimasikan 60 juta orang bermigrasi ke kota-kota besar dan kawasan urban setiap tahun, jumlah ini setara dengan lebih dari satu juta orang bermigrasi ke kota – kota besar setiap minggunya. Tahun lalu planet kita ini mencapai tonggak sejarah yang penting – untuk pertama kalinya dalam sejarah, dimana tercatat mayoritas populasi dunia tinggal di kota-kota besar. Berbagai kota besar di dunia menghadapi permasalahan pertambahan penduduk dan infastruktur yang memburuk secara bersamaan. IBM saat ini sudah menjalin kerja sama dengan kota-kota besar di seluruh dunia agar mereka menjadi lebih pintar dan dapat mempertahankan pertumbuhan kota tersebut. Dalam lima tahun ke depan, kota – kota besar akan mengalami perubahan antara lain:
Sistem imun yang lebih sehat
Karena berpenduduk padat, kota-kota besar menjadi sarang penyakit menular. Namun di waktu yang akan datang, para petugas kesehatan umum akan tahu kapan, dimana dan bagaimana penyakit menular – bahkan lingkungan mana yang akan tertular berikutnya. Para ilmuwan akan melengkapi pegawai PEMDA, Rumah Sakit, Sekolah dan gedung perkantoran dengan peralatan yang dapat mendeteksi, melacak, dan membantu mempersiapkan diri, dan mencegah berbagai infeksi, seperti virus H1N1 atau flu musiman lainnya. Tidak lama lagi, kita akan melihat “sistem informasi kesehatan terintegrasi”. Para tenaga medis dapat melihat informasi medis yang tersimpan di catatan kesehatan elektronik. Catatan tersebut dapat digunakan bersama untuk membatasi penyebaran penyakit.
Gedung- gedung di perkotaan akan merespon seperti makhluk hidup
Ribuan sensor akan dipasang di dalam sebuah gedung. Sensor-sensor tersebut bekerja untuk memonitor banyak hal, mulai dari gerakan dan suhu ruangan, hingga kelembaban, okupasi dan pencahayaan. Sistem ini memungkinkan untuk terjadinya perbaikan sebelum kerusakan terjadi, unit gawat darurat dapat lebih cepat merespon, dan masih banyak lagi.
Mobil dan bis kota akan tetap berjalan dengan tangki kosong
Kendaraan tidak akan bergantung lagi pada bahan bakar fosil, seperti minyak bumi contohnya. Saat ini, beberapa peneliti sedang meneliti teknologi batu baterai baru yang hanya perlu diisi ulang setelah beberapa hari atau bulan. Para peneliti tersebut mengembangkan batu baterai baru yang memungkinkan kendaraan bertenaga listrik untuk dikendarai sejauh 300-500 mil. Saat ini mereka baru dapat membuat batare yang dapat menjalankan kendaraan sejauh 50-100 mil.
Sistem-sistem pintar akan memenuhi kebutuhan kota akan air dan menghemat energi
Teknologi pemurnian air dapat membantu pemerintah mendaur ulang dan menggunakan kembali air yang ada. Hal tersebut dapat mengurangi energi yang digunakan untuk mengangkut air hingga 20 persen. Meteran dan sensor interaktif akan diintegrasikan ke dalam sistem energi dan air bersih, sehingga Anda dapat memperoleh informasi yang akurat tentang konsumsi air bersih dan membantu mengambil keputusan yang lebih baik tentang bagaimana dan kapan menggunakan sumber daya yang berharga ini.

Kota-kota dapat merespon keadaan krisis – bahkan sebelum menerima telepon gawat darurat

Daerah perkotaan akan dapat mengurangi dan bahkan mencegah keadaan gawat darurat, seperti kejahatan dan bencana. Hal tersebut dapat terlaksana apabila tercipta sebuah sistem informasi yang terpadu. Luar biasa, bukan? Teknologi akan semakin membantu pekerjaan manusia. Selain itu, teknologi dipercaya akan membantu menjaga stabilitas dunia. Apakah prediksi IBM tersebut akan segera menjadi kenyataan? Sumber : chip.co.id  by Deliusno

0 Komentar:

Posting Komentar