Rabu, 13 Januari 2010

Obyek Misterius Mendekati Bumi


INILAH.COM, Jakarta - Sebuah obyek misterius dari luar angkasa berada sangat dekat bumi pada Rabu (13/1). Obyek itu tidak akan menghantam bumi, tapi para ilmuwan bingung benda itu sebenarnya apa.
Para astronom mengatakan obyek itu mungkin sampah ruang angkasa atau bisa juga asteroid kecil.
Melihat ukurannya obyek itu terlalu kecil untuk menyebabkan kerusakan jika menghantam bumi . Benda itu diperkirakan besarnya hanya 33-50 kaki.
NASA mengatakan obyek itu sekitar 80.000 mil meleset arahnya dari bumi. Di Amerika Serikat obyek itu bisa dilihat dengan teleskop amatir yang baik.[ito]

0 Komentar:

Posting Komentar